22.4 C
Indonesia
Jumat, 3 Mei 2024

Percaya Putusan MK, Cakep Sumut: Mari Legowo Prabowo-Gibran Menang

Berita Terbaru

AKTUALONLINE.co.id – Medan II Ketua Cahaya Kemenangan Prabowo (Cakep) Sumut, Jauli Manalu menuturkan bahwa batalnya rencana aksi damai di depan gedung Mahkamah Konstitusi (MK), merupakan bukti kepercayaan mereka terhadap putusan lembaga yang salah satu fungsinya untuk menguji sengketa Pemilu tersebut.

Melalui diskusinya bersama ratusan partisan Cakep Sumut yang hadir terbatas, Sabtu (19/4/2024) siang, Jauli Manalu memastikan kedelapan hakim MK bisa menilai bahwa saksi dan bukti yang menyudutkan Prabowo-Gibran saat sidang merupakan upaya penjegalan pihak lawan yang biasa dalam sebuah demokrasi.

Meski begitu, seluruh relawan Prabowo-Gibran, salah satunya Cakep Sumut mendapat instruksi untuk tenang dan tidak perlu memberikan pengawalan khusus, apalagi sampai turun ke jalan.

“Kami serahkan kepada MK, tidak ada pengawalan. Kita relawan sudah berkorban, sekarang kita tenang, tunggu keputusan MK,” tegas Jauli Manalu.

Pengacara kawakan di Sumut tersebut juga meminta seluruh masyarakat agar legowo, tidak terpancing dengan isu memecah belah, karena ego oknum yang merasa kalah dan ingin mencari untung. Bagi Cakep Sumatera Utara, Pemilu 2024 merupakan kontestasi politik yang aman dari pesta demokrasi sebelumnya dengan banyak korban jiwa.

“Lantaran kita lihat pemilu-pemilu lalu ada yang korban. Tapi gak ada gunanya. Saya minta kepada masyarakat, kita harus legowo kepada kemenangan prabowo gibran. Siapapun presiden harus kita terima sesuai undang-undang yang berlaku di NKRI,” tutupnya.II Prasetiyo

Baca Selanjutnya

Berita lainnya