Advertisements

AKTUALONLINE.co.id BATENG ||| Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Bangka Tengah (DPRD Bateng) Wakil Ketua I Batianus tidak mempermasalahkan jika ada media yang mengkritisi kinerja anggota dewan di kabupaten Bangka Tengah.

“Saya secara pribadi justru merasa bangga jika ada media yang vokal mengkritisi kinerja kita, karena kalau bukan media yang menjadi pilar keempat  siapa lagi yang melakukan fungsi kontrolnya terhadap anggota dewan ini,” ucapnya. Kamis (03/2/22).

Dikatakannya anggota DPRD Kabupaten Bangka Tengah tidak seharusnya elergi terhadap kritikan dari awak media justru bagus karena segala tindak tanduk kinerja anggota DPRD ada yang mengawasi.

“Jika bukan media siapa lagi yang akan mengingatkan kami jika melakukan ketidaksiplinan dan kelalaian dalam bekerja kalau eksekutif mungkin mereka agak merasa segan,” terangnya.

“Justru keliru jika ada anggota dprd yang marah setelah di beritakan oleh media karena media merupakan mitra legeslatif dalam membangun daerah dan apa yang diberitakan sudah barang tentu merupakan pengamatan dan fakta di lapangan,” sambung Batianus.

Kalau tidak ada media siapa lagi yang akan memberitakan dprd dalam menetapkan perda selama lima tahun menjabat, karena masyarakat harus tahu orang yang dipilihnya sebagai wakil rakyat bekerja sesuai harapan dan keinginan mereka yang sudah barang tentu kita mengetahui harapan dan keinginan rakyat dari reses yang di lakukan,” terangnya.

“Kami juga perlu diingatkan Karena saya menyadari masih banyak kekurangan yang harus dibenahi mulai dari disiplin anggota dewan, kurang taatnya anggota dprd Bateng terhadap perda KTR (kawasan tanpa rokok) dan lain sebagainya,” tutup Wakil Ketua I Dprd Bateng.||| Maulana/**

 

 

Editur : Sukarto