Seorang petugas kebersihan Pemko Medan saat menunjukkan 26 KIP yang ia temukan di tumpukan sampah pasar Kampung Lalang. (Foto: Screenshoot video beredar/Aktual Online)
AKTUALONLINE.co.id – Medan || Beredar di media sosial, seorang petugas kebersihan Pemerintah Kota Medan menemukan 26 Kartu Indonesia Pintar (KIP) dalam tumpukan sampah di Pasar Kampung Lalang.
Puluhan keping KIP itu diikat karet, ditemukan terbungkus dalam sebuah plastik kresek berwarna biru diantara tumpukan sampah.
“Saya temukan ditumpukan sampah. Ada 26,” ungkap petugas kebersihan yang dipanggil Firman itu melalui sebuah video berdurasi 1 menit 17 detik.
KIP itu ia akui ditemukan secara tidak sengaja saat memilah sampah-sampah yang menjadi tugasnya untuk diangkut ke truk sampah.
Hingga saat ini, belum diketahui secara pasti kapan video yang diunggah melalui facebook Ria Hana Sitorus tersebut diambil. Tidak dijelaskan pula KIP yang ditemukan tersebut diserahkan ke siapa.|| Prasetiyo