AKTUALONLINE.co.id MEDAN |||
Lapas Kelas IIB Tanjungbalai Asahan (TBA) kembali menunjukkan kepeduliannya kepada masyarakat melalui kegiatan bakti sosial.
Dalam kegiatan ini, Lapas membagikan bingkisan kepada keluarga warga binaan sebagai bentuk dukungan moral dan material. Kamis, (05/12/2024).
Kepala Lapas Tanjungbalai Asahan, Irhamuddin, memimpin langsung pelaksanaan kegiatan ini. Bersama dengan jajaran pejabat eselon IV dan V, Irhamuddin membagikan bingkisan secara langsung kepada para penerima.
“Kami menyadari bahwa keluarga warga binaan sangat membutuhkan perhatian dan bantuan, terutama dalam kondisi sulit seperti sekarang. Kegiatan ini adalah wujud kepedulian kami,” ujar Irhamuddin.
Acara yang berlangsung di aula Lapas Tanjungbalai ini berjalan khidmat dan penuh rasa kebersamaan. Para penerima bingkisan tampak bersyukur dan terharu atas perhatian yang diberikan oleh pihak Lapas. Bingkisan yang dibagikan berisi kebutuhan pokok yang diharapkan dapat membantu meringankan beban keluarga warga binaan.
Dalam sambutannya, Irhamuddin juga menyampaikan harapan agar kegiatan seperti ini dapat terus dilakukan secara berkelanjutan. “Kami berkomitmen untuk terus mendukung keluarga warga binaan, karena mereka adalah bagian dari masyarakat yang juga membutuhkan perhatian kita bersama,” tegasnya.
Kegiatan ini juga mendapat apresiasi dari berbagai pihak, termasuk tokoh masyarakat setempat yang hadir dalam acara tersebut. Mereka menilai langkah yang dilakukan oleh Lapas Tanjungbalai Asahan ini sangat positif dan dapat menjadi contoh bagi lembaga pemasyarakatan lainnya.
Melalui bakti sosial ini, Lapas Tanjungbalai Asahan berharap dapat mempererat hubungan dengan masyarakat sekaligus memberikan dampak positif bagi keluarga warga binaan. “Kegiatan ini adalah salah satu cara kami melaksanakan akselerasi Menimipas, dengan mengedepankan nilai-nilai kemanusiaan,” tutup Irhamuddin.
Dengan terlaksananya kegiatan ini, Lapas Tanjungbalai Asahan kembali menegaskan komitmennya untuk tidak hanya menjalankan tugas sebagai lembaga pemasyarakatan, tetapi juga sebagai bagian dari masyarakat yang peduli terhadap sesama.||| Rahmadi Tmb
Editor : Zul