27.1 C
Indonesia
Senin, 17 Februari 2025

SMAN 18 Medan Gelar Pentas Seni dan Budaya

Berita Terbaru

AKTUALONLINE.co.id – Medan || SMAN 18 Medan menggelar pentas seni dan budaya Padan II Gedung Utama Taman Budaya Sumatera Utara Jalan Perintis Kemerdekaan Medan.

Acara dimulai dengan kemunculan para Paskibraka yang membawa bendera dan menyanyikan lagu Indonesia. Lalu disusul pertunjukan tari tradisional beberapa suku di Sumatera Utara dan puncak acara opera Batak berkolaborasi dengan penari tari tor-tor cawan.

Kepala SMAN 18 Medan Demse Pardosi mengatakan Pentas Seni dan Budaya PADAN II ini menjadi wadah bagi mereka yang berbakat dan mempunyai minat sehingga ada tempat ataupun kegiatan yang lebih baik dan positif dari pada siswa nongkrong diluar yang berdampak negatif bagi diri mereka.

“Artinya ketika pulang sekolah mereka ada kegiatan di luar sana siapa yang bisa menjaga. Siapa yang bisa menjamin mereka, sehingga jika disibukkan dengan kegiatan di sekolah akan meminimalisir atau mengurangi kegiatan negatif,” ungkapnya, Sabtu (16/11/2024) siang.

Kasi Pembinaan SMA Cabdisdik Wil I Yoyon Haryono saat membuka acara itu menyampaikan apresiasinya karena SMA 18 Medan telah memberikan wadah bagi peserta didik yang memiliki bakat seni dan budaya agar tidak berperilaku negatif.

“Ini sangat penting dan kami berharap kegiatan ini dapat terus dilaksanakannya tidak hanya di gedung seperti ini tapi sekolah juga harus lebih rutin melakukan kegiatan ekskul,” ujarnya.

Yoyon mengutarakan, ancaman saat ini sangat luar biasa. Sekarang banyak anak-anak yang terseret narkoba, geng motor dan kenakalan remaja lain. Dengan kegiatan seperti ini bisa mewadahi dan menyalurkan hal-hal yang lebih positif dan kegiatan negatif bisa diminimalisir atau dikurangi. || Marlan Pasaribu

Editor: Prasetiyo

Baca Selanjutnya

Berita lainnya