21.4 C
Indonesia
Jumat, 1 November 2024

KPU Tapteng Terima Kembali Berkas Pendaftaran Masinton-Mahmud

Berita Terbaru

AKTUALONLINE.co.id – TAPTENG ||| Tindaklanjuti Surat Edaran Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia (KPU RI), KPU Daerah Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng) menerima kembali dokumen pendaftaran Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Tapteng Masinton Pasaribu – Mahmud Efendi Lubis pada tahapan Pilkada 2024, Sabtu (14/9/2024).

Tiba di Kantor KPU Tapteng sekira pukul 14:40 WIB, tampak Paslon Masinton – Mahmud yang disingkat MAMA, diiringi tarian tradisional dari berbagai budaya bersama seribuan masyarakat tampak penuh semangat dalam rangka menghadiri kegiatan yang digelar KPU Tapteng terkait penerimaan kembali pendaftaran bakal pasangan calon yang telah mendaftar pada masa perpanjangan pendaftaran pada pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Tapteng.

Ketua KPU Tapteng, Wahid Pasaribu yang didampingi Komisioner lainnya, Helman Tambunan, Putra Hutagalung, Fahri Zulamin Rambe menyampaikan selamat datang kepada Balon Bupati dan Wakil Bupati Tapteng Masinton – Mahmud.

“Acara penyerahan dan penerimaan kembali dokumen persyaratan pasangan calon Bapak Masinton Pasaribu dan Bapak Mahmud Efendi Lubis, yang telah mendaftar di tanggal 4 September, jadi dengan itu menindaklanjuti surat Komisi Pemilihan Umum (RI, red), KPU Kabupaten Tapteng untuk menerima kembali persyaratan dokumen pasangan calon. Jadi untuk tindak lanjutnya nanti, kita langsung ke penyerahan nanti, dan juga nanti mungkin langsung untuk penelitian berkas – berkas tersebut,” ucap Wahid dalam sambutannya.

Lanjut, pasangan Balon Bupati dan Wakil Bupati Tapteng Masinton – Mahmud memyerahkan seluruh dokumen pendaftaran ke Komisioner KPU, untuk kemudian memasuki tahapan penelitian berkas pendaftaran. ||| Supriadi

Baca Selanjutnya

Berita lainnya