AKTUALONLINE.co.id TULUNGAGUNG |||
SMK Negeri 1 Pagerwojo, Tulungagung, yang dikenal dengan julukan SMK SUPER, kembali menggelar kegiatan tahunan Pawai Budaya pada hari Kamis, 29 Agustus 2024. Acara ini diikuti oleh seluruh peserta didik, Bapak Ibu Guru, karyawan karyawati, serta jajaran komite sekolah, dengan total peserta mencapai sekitar 2000 orang.
Pawai Budaya ini diselenggarakan untuk memperingati Dirgahayu Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79 serta mengimplementasikan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila. Tema yang diusung pada tahun ini adalah “Bhineka Tunggal Ika” dengan topik “Harmoni Dalam Keberagaman Indonesiaku”.
Kepala SMK Negeri 1 Pagerwojo, Toyib Mashuri, S.Pd., M.M., mengatakan, “Kegiatan Pawai Budaya ini melibatkan seluruh warga sekolah dari enam Konsentrasi Keahlian yang terdapat di SMK SUPER. Dengan Pawai Budaya ini, diharapkan warga sekolah semakin mencintai keragaman budaya yang ada di Indonesia.”
Dijelaskannya, Dalam kegiatan ini, para siswa menampilkan keragaman budaya dan baju adat dari seluruh provinsi di Indonesia. Berbagai tarian tradisional, baju adat, dan lagu-lagu daerah ditampilkan oleh peserta pawai, menciptakan suasana yang meriah dan penuh warna.
Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk menanamkan Dimensi Profil Pelajar Pancasila dalam diri peserta didik. Dengan pawai budaya ini, diharapkan siswa-siswi akan memiliki rasa ketaqwaan dan keimanan kepada Tuhan YME, berakhlak mulia, menumbuhkan jiwa gotong royong, menyadari kebhinekaan global, serta menjadi kreatif, inovatif, dan bernalar kritis.
Menurutnya, Generasi muda wajib dikenalkan kembali dengan kearifan lokal yang ada di negerinya agar mereka memiliki kesempurnaan budi pekerti seperti yang dicita-citakan oleh Bapak Pendidikan Indonesia, Ki Hajar Dewantara.
“Kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang untuk memperingati hari kemerdekaan, tetapi juga sebagai sarana edukasi bagi para siswa untuk lebih mengenal dan mencintai budaya Indonesia. Dengan demikian, diharapkan generasi muda dapat terus melestarikan dan menghargai kekayaan budaya yang dimiliki bangsa ini,” tandasnya.
Salah satu peserta pawai, Rina, siswa kelas XI, mengungkapkan, “Saya sangat senang bisa ikut serta dalam pawai budaya ini. Selain bisa mengenakan baju adat dari berbagai daerah, saya juga belajar banyak tentang keragaman budaya Indonesia.”
Kegiatan ini juga mendapatkan dukungan penuh dan apresiasi tinggi dari Forkompincam Pagerwojo. Camat Pagerwojo, Kapolsek, Danramil, Kepala Puskesmas, Kepala KUA, dan seluruh Kepala Desa se kecamatan Pagerwojo hadir di panggung kehormatan.
“Salam Nusantara Baru Indonesia Maju.
Merdeka!” ||| Dodik
Editor : Zul