AKTUALONLINE.co.id HUMBAHAS |||
Bupati Humbahas Dosmar Banjarnahor SE diwakili Sekda Drs Tonny Sihombing menyerahkan bantuan sosial guna mensejahterakan masyarakat Humbang Hasundutan di Aula Hutamas Doloksanggul, Kamis (27/10/2022).
Sambutan Bupati yang dibacakan Sekda, menyampaikan bahwa Pemkab Humbang Hasundutan bertanggungjawab dalam hal penyelenggaraan kesejahteraan sosial dengan mengalokasikan anggaran dalam APBD berupa pemberian bantuan sosial kepada Pemerlu Kesejahteraan Sosial.
Pemberian Bantuan Sosial ini merupakan stimulan yaitu bantuan peralatan dan/ atau bahan untuk merangsang keberfungsian sosial penyandang masalah sosial. Disampaikan juga, bahwa dalam penyelenggaraan sosial, masyarakat mempunyai kesempatan seluas-luasnya untuk berperan aktif dan dapat dilakukan oleh perorangan, keluarga, organisasi, badan usaha dan Lembaga Kesejahteraan Sosial.
Pada Tahun 2022, sasaran Pemkab Humbang Hasundutan adalah dengan melibatkan peran aktif dari keluarga dengan kriteria Keluarga tidak mampu dan keluarga disabilitas. Untuk keluarga tidak mampu sebagai pelaku usaha warung kelontong tetapi tidak mempunyai modal usaha diberikan kebutuhan dasar rumah tangga yaitu sebanyak 18 Jenis barang yang akan dijual di warungnya. Selanjutnya untuk keluarga disabilitas akan tetapi sudah memiliki usaha, diberikan sesuai usaha masing-masing, seperti tukang jahit, salon, pangkas, service elektronik, bengkel motor dan lainnya.
Dengan pemberian bantuan ini diharapkan kepada penerima mampu meningkatkan penghasilan ekonomi keluarga sehingga pola hidup ketergantungan yang konsumtif menjadi mandiri dan produktif.
Sementara Plt Kepala Dinas Sosial Nipson Lumbangaol mengatakan tujuan pemberian Bansos Usaha Ekonomi Produktif (UEP) ini adalah meningkatkan perekonomian masyarakat pelaku usaha dagang warung kelontong dan penyandang disabilitas. Adapun total penerima sebanyak 40 (empat puluh) Kepala Keluarga. Usai pemberian secara simboli, penyerahan Bansos dilaksanakan di depan Kantor Dinas Sosial Pemkab Humbahas. ||| JSS
Editor : Zul