AKTUALONLINE.co.id PANGKALPINANG ||| Dalam rangka memperingati HUT (Hari Ulang Tahun) ke-12 yang jatuh pada tanggal 15 Juni di setiap tahunnya, Korem 045/Garuda Jaya melaksanakan kegiatan bakti sosial donor darah bertempat di Aula Makorem 045/Garuda Jaya, Rabu (08/06/22).
Kegiatan donor darah ini merupakan rangkaian kegiatan HUT ke-12 Korem 045/Garuda Jaya dengan tema *Dengan Semangat HUT ke-12 Korem 045/Garuda Jaya kita tingkatkan Profesionalisme prajurit yang Adaptif, Modern dan dicintai rakyat*
Komandan Korem 045/Garuda Jaya, Brigjen TNI Ujang Darwis, MDA. Menyampaikan kegiatan donor darah ini bekerjasama dengan PMI kota Pangkalpinang adalah rangkaian kegiatan dari HUT ke-12 Korem 045/Garuda Jaya. Ada beberapa kegiatan lanjutan yaitu olahraga bersama, ziarah rombongan dan lomba-lomba ibu Persit dalam rangka menyemarakkan HUT ke-12 Korem 045/Gaya.
Adapun para peserta donor darah ini diantaranya, para prajurit Korem, Satbalak Rem dan keluarga besar Korem, perwakilan Lanal Babel maupun Lanud Babel, Polda Babel , Persit Kartika Chandra Kirana, Pol. PP, Basarnas, FKPPI, Pemuda Batak Bersatu (PBB), Hipakad dan instansi lainnya
Harapannya donor darah ini sebagai wujud sumbangsih Korem 045/Garuda Jaya dalam rangka membantu masyarakat yang membutuhkan. Saya sangat berterima kasih kepada seluruh rekan- rekan yang ikut mendonorkan darahnya,
Ini merupakan kepedulian, kesadaran dan sukarela agar kebutuhan darah di Babel tercukupi dan tersedia demi membantu sesama diwilayah Provinsi Bangka Belitung.
“Semoga donor darah yang kita lakukan hari ini mendapatkan keberkahan dari Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa, dan berguna untuk yang membutuhkan,” kata Danrem.||| Mln/**
Editur : Redaksi