AKTUALONLINE.co.id MEDAN|||
Dibulan yang penuh berkah ini Gerakan Mahasiswa Raja Aksi Provinsi Sumatera Utara (Gemarak- SU) melaksanakan kegiatan membagi- bagikan Takjil Bagi pengendara dan berbuka Puasa bersama, Minggu (24/4/2022)
Kerua Umum (Ketum) Gemarak- SU Sofyandi Lubis menyampaikan pembagian takjil dilaksanakan di dua lokasi yaitu, Jalan besar Denai Kecamatan Medan Denai dan Jalan Letda Sujono Kecamatan Medan Tembung.Â
 Lebih lanjut disampaikan Ketua Umum, kegiatan seperti ini murni kami laksanakan setiap tahun secara rutin pada saat bulan Puasa guna untuk membangun kekuatan, silaturrahim antara sesama, usai pembagian takjil dilanjutkan acara berbuka puasa bersama anggota Gemarak-SU.Â
Dilanjutkan Sekretaris Panitia Gemarak-SU, Marjan Fata Harahap, pada pelaksanaan kegiatan ini walaupun tidak semua kawan-kawan yang hadir disebabkan sudah banyak yang pulang ke kampung atau melaksanakan buka puasa bersama dengan keluarga, namun kami terap kompak dan berkomunikasi mewakili kawan-kawan yang tidak bisa hadir.Â
Ketua Panitia Gemarak-SU, Faisal Siregar sangat bersyukur dan berterimakasih kepada kawan-kawan Gemarak-SU yang meringankan langkah nya hadir dalam kegiatan kita ini
Faisa juga menyampaikan semoga hubungan kekompakan, kekeluargaan ini tetap terjalin bersama dan tidak lupa kami mengucapkan rasa terima kasih kami kepada para simpatisan, donatur, abang dan kakak yang sudah membantu acara kami sehingga terlaksana dengan baik dan lancar.Â
Acara pun di tutup dengan buka puasa bersama dan sekalian berdiskusi untuk program selanjutnya, semoga apa yang sudah kita pebuat di balas oleh Allah Taala apalagi di bulan suci yang mulia ini seluruh amal kebaikan kita akan dilipatgandakan Allah Ta’ala balasannya.Â
Mengakhiri acara Ketua Umum juga mengucapkan Terima kasih kepada semua yang hadir dan yang ikut membantu acara ini semoga Allah Ta’ala membalas kebaikan semuanya.|||Sahat MT SiraitÂ